Perdana! Mahasiswa KKN UINAM 66 Laksanakan Ini di Wajo

Perdana! Mahasiswa KKN UINAM 66 Laksanakan Ini di Wajo
WAJO, SABDATA – Mahasiswa KKN UIN Alauddin Makassar angkatan 66 desa Rumpia hari ini mulai menjalankan program kerja perdananya di sekolah dasar 168, Kec. Majauleng, kab. Wajo, Selasa (19/10/2021)

Seperti sebelumnya dalam pemaparan seminar program kerja kemarin (Jum'at, 15/10/2021) di kantor desa Rumpia, sempat membahas mengenai salah satu program kerja di bidang pendidikan yaitu dengan ikut serta mengajar di beberapa sekolah yg ada di wilayah desa rumpia selama 45 hari (waktu masa KKN) diantaranya sekolah dasar 168.

Pada acara seminar mendapatkan dukungan dan apresiasi yang sangat luar biasa dari kepala desa dan beberapa perangkat desa serta tokoh-tokoh masyarakat yg sempat hadir. 

Begitupun dengan adek-adek sekolah dasar 168 ketika kami memasuki ruangan mereka (kelas IV-VI) menggambarkan wajah keramahan serta kegembiraan atas kehadiran kami.

Seperti yang di ketahui pendidikan adalah sebuah modalitas dasar yang perlu di jamin pemenuhannya sebelum membangun pondasi-pondasi kemasyarakatan yang lain. Dari hasil Pendidikan sendiri dapat mengahsilkan gagasan, baik dalam bidang ekonomi, infastruktur, politik dsb. Maka tanpa pendidikan dalam suatu bangsa yakin dan percaya hanya sebuah negara keterbelakangan.
Di dalam UUD 1945 sendiri pada pasal 27 ayat (3) berbunyi "setiap warga negara berhak dan wajib ikut serta dalam upaya pembelaan negara."


Pembelaan atau bela negara bukan hanya sekedar dipahami secara eksternal yaitu setiap warga negara wajib s berperang membela NKRI dari ancaman negara asing, tetapi juga dapat di pahami secara internal yakni ikut terlibat dalam ikut membantu menjalankan roda sistem pemerintahan yang baik, di antaranya dalam bidang pendidikan itu sendiri.


Sebagaimana terdapat dalam amanah konstitusi kita "mencerdaskan kehidupan bangsa" 
Sehingga dapat di pahami pendidikan yang di berikan semata-mata untuk mencerdas kehidupan bangsa sama halnya dengan terlibat membela bangsa dan negara dari kepurukan masa yang akan datang.



Kontributor: Musakkir (Mahasiswa PMH UINAM)

Posting Komentar

0 Komentar