Dampak Kelangkaan Tabung Gas, Mahasiswi UIN Alauddin Makassar Jadi Korban Pencurian Tabung Gas di Samata

GOWA, SABDATA.ID –Dampak kelangkaan tabung gas membuat mahasiswi UIN Alauddin Makassar menjadi korban pencurian tabung gas. Minggu (8/10/2023)

Korban bernama Veny Devinta, mahasiswi jurusan Ilmu Komunikasi, Fakultas Dakwah dan Komunikasi mengaku kehilangan gas di kostnya yaitu kost di daerah Samata. 

“ Ini bukan pertama kalinya kostku di masuki pencuri, sebelumnya juga pernahmi dicuri tabung gasku dua sekitar sebulan yang lalu. Nah sekarang nacuri lagi satu tabung gasku di kost. Kan kostku dapur umumki toh jadi banyak tawwa gasnya juga teman teman kostku,” jelasnya 

“ Pokoknya kronologinya itu keknya siang dehh, karna tadi pagi toh masih adaji, pas mauka masak sore sore hilangmii itu gasku,” tuturnya lagi 

Veny mengaku tidak membawa kasus ini ke pihak berwajib 

“Nda bisaka ia me lapor karena ndd buktiku juga siapa yang ambil, tapi semoga nddmi korban selanjutnya,” 

Tak hanya veny, salah satu mahasiswi Ilmu komunikasi yang bernama Siti Hajar Fadillah juga mengalami hal yang sama yakni pencurian tabung gas pada hari Sabtu (07/10/2023), di kostnya di perumahan Griyapatri Samata

“Pas ku pulang dari kampus toh siang siang mauka pergi tukar gasku karna habismi juga isinya nah pasku mau ke dapur tiba-tiba hilang shdah kutanya semua teman kostku ndada yang liatki,” tuturnya 

Hajar merasa ini sangat memperihatinkan karena notabenenya dia merupakan anak kost lalu menjadi korban pencurian tabung gas.

“Masalahnya kasian kita anak kostjki, baru sempat sempatnya na ambil gasta” tutur hajar





Citizen: Nurul Auliah

Posting Komentar

0 Komentar