KAMPUS, SABDATA.ID – Kampus II UIN Alauddin Makassar Alihkan Pembelajaran Via Online Setelah Bentrok Antar Mahasiswa yang terjadi pada tanggal (21/06/2023) yang menimbulkan kekhawatiran pihak kampus.
Rektor UIN Alauddin Makassar, Hamdan Juhannis kini mengeluarkan Surat Putusan untuk mengalihkan seluruh rangkaian Perkuliahan yang semula Offline menjadi Online mulai tanggal 22-27 Juni 2023.
Mahasiswa yang sudah terjadwal Ujian Penyelesaian Studi (Skripsi, Tesis, dan Disertasi) diperbolehkan melakukan Via Offline dengan membuktikan berkas persiapan Ujiannya.
Pintu Gerbang di jaga sangat ketat oleh petugas keamanan, seluruh pihak yang hendak masuk haruslah dulu di cek dan di periksa guna menimbulkan rasa aman dan resiko masuknya pihak-pihak yang tidak bertanggungjawab. Keputusan ini juga diharapkan bisa meredamkan situasi yang menyebabkan pemicu terjadinya bentrok susulan.
Citizen: Jihan Pratiwi
0 Komentar
Beri komentar masukan/saran yang bersifat membangun