PANGKEP, SABDATA.ID – Pelaksanaan Musyawarah Kerja (Musyker) ini juga di laksanakan oleh OSIM MAS DDI Baru-baru Periode 2023, di Aula Madrasah, Minggu (5/2/2023).
Pada Periode ini Tema yang di angkat dalam Musyawarah Kerja ini yaitu: "Untuk Mewujudkan Semangat Kebersamaan Dalam Membangun Generasi Terampil Berorganisasi dan Berprestasi”.
Musyawarah Kerja OSIM pada periode ini di Ketuai Oleh Syahrul Asis dalam Laporannya Sebagai Ketua Panitia Syahrul Asis Menyampaikan Bahwa musyawarah kerja ini menjadi pengalaman pertama dirinya dan akan menjadi pembelajaran untuk kedepannya.
Baca juga: Pecah Balon: SMP IT Al Kautsar Makassar Adakan Pembukaan Porseni dan Sosialisasi PPDB
Kegiatan Musyawarah Kerja OSIM dibuka secara resmi oleh Wakil Kepala Madrasah bagian Kesiswaan, Muhammad Anwar Kegiatan pembukaan berjalan khidmat dan lancar.
Dalam Sambutannya, Anwar berharap agar program dari Osim dapat menciptakan perubahan yang berbobot.
"Semoga program yang tercipta adalah program yang berbobot mendahulukan asas manfaat dan skala prioritas dan juga Musyawarah Kerja ini menjadi sarana pembelajaran pengurus OSIM dalam meneruskan dan menjalani amanah dengan sebaik-baiknya," terang Anwar.
Begitu pula yang disampaikan oleh Ketua OSIM MASDIBART, Nabil Syahban dalam sambutannya mengatakan, Musker tersebut merupakan awal kegiatan untuk bahas agenda selama setahun kedepannya.
"Kegiatan musyawarah kerja menjadi awal untuk kita merencanakan dan membahas Program kerja yang akan kita laksanakan selama satu periode dan mari kita manfaatkan musyawarah kerja ini dengan baik agar mendapatkan hasil yang baik pula," terangnya.
Sama halnya yang di sampaikan oleh Kepala Madrasah, Sabir Halik, Ia berharap agar Musyker OSIM tersebut mampu lahirkan program kreatif.
"Semoga Musyawarah Kerja Osim, menghasilkan program-program kreatif, inovatif yang mampu di aplikasikan dalam masa jabatannya," jelas Sabir Halik.
Citizen: Abd. Wahid
Editor: Muarbi
0 Komentar
Beri komentar masukan/saran yang bersifat membangun