Pramuka UIN Alauddin Makassar Sukses Musyawarah Racana 2023: Mari Majukan UKM Ini

MAKASSAR, SABDATA.ID – Unit Kegiatan Mahasisiwa (UKM) Pramuka Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar sukses gelar Musyawarah Racana di Sanggar Bakti Pramuka UIN Alauddin Makassar BTN Pao-Pao Permai, Rabu-Kamis (04-05/01/2023).

Menurut keterangan, kegiatan tersebut bertujuan untuk mengevaluasi sekaligus pemaparan dan pandangan umum laporan pertanggung jawaban Dewan Racana Pandega (DRD) masa bakti 2022. Kegiatan itu pula sekaligus memilih pengurus UKM Pramuka UIN Alauddin Makassar untuk masa bakti 2023.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Pembina Harian UKM Pramuka, Muh Shuhufi, Purna dan Anggota Racana Alauddin serta Jajaran Maipa Depati.

Hasil dari Musyawarah Racana tersebut menyatakan bahwa Pengurus DRD Periode 2023 yakni Akmal dari Jurusan Ilmu Falak FSH sebagai Formatur Putra terpilih dan Sabrina. S dari Jurusan Hukum Keluarga Islam, FSH sebagai Formatur Putri terpilih.

Sementara itu, MID Formatur terpilih diantaranya tiga putra dan tiga putri yaitu: Muh. Nor Kholis S dari Jurusan Pendidikan Agama Islam, FTK Andi Ayub Zulfikar dari Jurusan Manajemen, FEBI, Rifki Nur Arrasyid dari Jurusan Manajemen, FEBI. Sedangkan Pada MID Formatur Putri yaitu: Putri Waliyu Sari dari Jurusan Ilmu Falak, FSH Andini Angraeni dari Jurusan Ilmu Perpustakaan, FAH dan Mir'atul Mar'ah Ridwan dari Jurusan Hukum Tata Negara, FSH.

Baca juga: Ciptakan Ajang Kreatifitas Pramuka, SMP 1 Pallangga Gowa Sukses Gelar Panorama 2022

Ketua terpilih, Akmal menyampaikan terima kasih kepada seluruh anggota yang telah memberikan tanggung jawab kepada dirinya untuk memimpin dan mengemban amanah sebagai ketua UKM Pramuka Putra. Dia berharap dapat bekerjasama dengan seluruh anggota untuk melaksanakan program yang telah dirancang.

“Tentu amanah ini akan saya jalankan dengan sebaik-baiknya dan penuh tanggungjawab. Saya mohon kerjasama dan dukungan dari kakak-kakak pengurus yang lain dan seluruh anggota Pramuka UIN Alauddin Makassar,” harapnya.

Sementara Sabrina S. selaku Ketua Dewan Putri yang terpilih juga berharap program-program UKM Pramuka Racana Alauddin dan Maipa Depati dapat berjalan dengan baik sehingga dapat memberikan sumbangsih prestasi kepada kampus.

Dirinya  juga berterimakasih kepada semua pihak yang terlibat dan mendukung penyelenggara Musyawarah Racana UKM Pramuka UIN Alauddin Makassar, termasuk kepada pembina Racana Alauddin dan Maipa deapati.

“Olehnya itu saya mengajak kakak-kakak, mari kita sukseskan seluruh program kerja yang sudah kita susun bersama dan mari kita majukan UKM Pramuka UIN Alauddin Makassar agar lebih baik lagi kedepan,” harap Sabrina.





Penulis: Muh Nor Kholis Sultan
Editor: Amasa

Posting Komentar

0 Komentar