MAKASSAR, SABDATA.ID — Majelis Dzikir Al Hikmah bersama Pengurus Anak Cabang (PAC) Gerakan Pemuda Ansor Biringkanaya menggelar zikir bersama di Masjid Baabu Risqi, Kompleks Pusat Niaga Daya (PND), Jl. Kapasa Raya, Kelurahan Daya, Biringkanaya, Selasa (17/1/2023).
Ketua PAC Ansor Biringkanaya Anas Mustafa menyambut baik kegiatan majelis zikir yang dipimpin Ustad Subhan, Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) kecamatan Biringkanaya dan ustad Jailani.
"Kedepannya kegiatan majelis dzikir ini bisa kontinyu dan berkelanjutan dilaksanakan di mesjid baabu rizki," ujarnya seraya meminta pengurus Ansor dan Banser Biringkanaya mensupport majelis dzikir ini.
Hadir dalam memberikan tausiyah kesempatan itu KH Nur Qasim Al khalili Kapolsek Biringkanaya yang diwakili Ipda Saparuddin dan Lurah Daya Nur alam SE.
0 Komentar
Beri komentar masukan/saran yang bersifat membangun