Bentuk Kader Intelektual, Kepmi Bone DPK Latenriruwa UINAM Gelar Tudang Sipulung

GOWA, SABDATA.ID – Dalam rangka membentuk kader yang Berintelektual, Berkarakter, dan Mengaktualisasikan Nilai Budaya Kearifan Lokal Bugis Bone. Kepmi Bone DPK Latenriruwa UINAM menggelar Tudang Sipulung di Yappmi, Kec. Bontomarannu, Kab. Gowa, Senin (19/9/2022).

Menurut informasi, Organisasi Daerah (Organda), Kepmi (Kesatuan Pelajar Mahasiswa Indonesia) Bone DPK (Dewan Pengurus Komisariat) UIN Alauddin Makassar kini sukses melaksanakan pengaderan basis Tudang Sipulung.

Kegiatan Tudang Sipulung atau biasa dikenal dengan Mappasisompung Lolo Wija To Bone tersebut bertujuan untuk "Membentuk Kader yang Berintelektual, Berkarakter, dan Mengaktualisasikan Nilai Budaya Kearifan Lokal Bugis Bone".

Seperti harapan yang disampaikan oleh ketua Kepmi Bone komisariat UIN Alauddin Makassar, Muhammad Awaluddin, Kiranya kader Kepmi Bone tersebut mampu menjadi pribadi unggul dan punya pengetahuan berkualitas dan semangat militan berorganisasi.

"Harapan saya semoga kader-kader yang ikut dalam kegiatan ini bisa menjadi kader-kader yang unggul serta memiliki pengetahuan yang berkualitas dan militan," terang Muhammad Awaluddin, Senin (19/9).

Sambung, Ia juga berharap bahwa kader Kepmi Bone tersebut pun menerapkan nilai-nilai budaya Bugis Bone terlebih pada nilai Pangadereng (norma masyarakat Bugis).

"Serta dapat menerapkan nilai budaya Bugis Bone, terutama nilai pangadereng yang didalamnya berisi unsur-unsur yang keseluruhan yang mengatur perilaku, bahasa, aturan, interaksi, dan tatanan sosial dan aspek religius," sambungnya.




Citizen: Asdar
Editor: Amasa

Posting Komentar

1 Komentar

Beri komentar masukan/saran yang bersifat membangun