Pembina PMII Gowa, Sukirno: Saya Tunggu Aksi Nyata Para Alumni Sekolah Hukum Ini

GOWA, SABDATA.ID –Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia Rayon Syariah dan Hukum UIN Alauddin Makassar cabang Gowa (PMII Rasya UINAM Gowa) kini sukses menggelar sekolah hukum dan demokrasi di gedung NU Gowa, jl. Masjid Raya, kab. Gowa, prov. Sulsel, Minggu (3/7/2022).

Pada kegiatan penutupan tersebut, turut hadir Dewan Pembina PMII Cabang Gowa, Sukirno. Ia mengajak para alumni untuk terus belajar (kreatif) mengikuti perkembangan zaman namun tetap pada koridor PMII.

"Sering kita dengar, '(belajarlah) seperti air yang mengalir' namun ingat tetap kita arahkan aliran air tersebut," jelas Sukirno.

Sambung Ia pun menambahkan dalam sambutannya, harapkan aksi nyata para alumni melakukan aksi nyata terhadap pengawalan pada persoalan hukum saat ini.

 
"Harapan saya (pada alumni ini) akan ada wacana penolakan RKUHP (saat ini jadi problem) makanya saya tunggu (aksi) ataukah saya minta kegiatan penolakan berupa agenda seminar tentang RKHUP itu," Ujar Sukirno (3/7). 

Tambahan

Menurut informasi yang diperoleh awak media Sabdata, kegiatan sekolah yang bertajuk "Terbentuknya Insan Pergerakan yang Memiliki Kesadaran Hukum, Demokrasi, Solutif, dan Aspiratif untuk Penguatan Simpul NKRI" sukses digelar. 

 
Ketua PMII Rasya, Fajar dalam sambutannya menuturkan kesyukurannya atas terlaksana kegiatannya tersebut. Menurutnya, kesuksesan tidak lepas dari turut andil para panitia pelaksana.
"Alhamdulillah, kegiatan kita telah (sukses) sampai saat ini (acara penutupan) yang mana menandakan kegiatan kita ini berjalan dengan baik meski tidak dipungkiri terdapat sedikit kekeliruan," tutur Fajar dalam sambutannya (3/7). 

 






Penulis: Abdullah
Editor: Muarbi Muayyad

Posting Komentar

0 Komentar